Sep 2, 2012

Berbagi Dengan Komunitas Blogger Melalui Seminar Nasional Blogilicious 2012 Di Maros

Sumber gambar
tomipurba.net
Berkumpul bersama dengan 300 orang lebih blogger dalam sebuah seminar nasional bloglicious 2012 di Maros, merupakan pengalaman yang sungguh menyenangkan.  Antusiasme perserta mengikuti seminar dan workshop yang di laksanakan selama dua hari tersebut menunjukkan betapa besarnya minat masyarakat untuk menjadi blogger profesional. 

Uraian materi yang di sampaikan oleh nara sumber seperti Mas kukuh , Mas Anjari,  Amril Taupik Gobel dan Deni Chandra ( Perwakilan resmi Mozilla Indonesia ) serta nara sumber  dari KBM dan Komunitas blogger dari daerah lain telah membuka mata bagi mereka yang selama ini tidak terlalu antusias bahkan mungkin buta dengan dunia blogging. 

Pengalaman dan kesuksesan yang di  share ke peserta merupakan entri point yang menginspirasi dan memicu semangat mereka  untuk bisa meraih hal yang serupa.  Walaupun tentu tidak mudah tetapi sebuah keinginan kuat telah terpatri didalam benak mereka  dan itu merupakan cikal bakal yang akan membuat dunia blogging Indonesia lebih ramai di masa depan.

Bagi saya , ini merupakan ajang  bersosialisasi dan berbagi dengan komunitasblogger yang telah sukses dengan bloggnya. Sebuah moment yang tepat menimbah ilmu dan pengalaman yang berharga dari mereka yang sudah lebih dahulu sukses ngeblog.  

Tidak dapat di pungkiri bahwa blog  adalah sebuah media social yang jika di lakukan dengan serius dan konsisten , dapat mendatangkan penghasilan dan keuntungan bagi blogger yang bersangkutan. Blog sesungguhnya dapat menjadi sebuah alternative pekerjaan yang tidak kalah dengan pekerjaan lain yang dunia off line. Apalagi bagi Negara seperti Indonesia yang tingkat pertumbuhan internetnya begitu pesat. Data yang di tunjukkan Dg Gassing dari komunitas blogger angin mammiri Makassar menunjukkan bahwa pada tahun 2012 sebanyak 55 juta orang pengguna internet,  43,8 juta pengguna facebook, 16,9 juta pengguna twitter dan orang yang memiliki blog terdata sebanyak 3,8 juta orang. Jumlah penduduk Indonesia yang melek internet terus bertambah setiap hari dan itu merupakan potensi yang sangat besar. Belum lagi yang belum melek tetapi akan menyusul merupakan calon prospek dan visitor yang akan turut meramaikan dunia internet di masa depan. 

Selamat kepada siapapun yang telah mengambilbagian pada acara yang luarbiasa ini. Rasanya tidak sabar untuk mengikuti acara yang sama di tahun depan.  

No comments:

Post a Comment

Mari budayakan berkomentar yang membangun. Terima kasih untuk tidak SPAM!